Site icon UNYDeveloperNetwork

Winget? Sebuah Package Manager Versi Windows

Reading Time: 3 minutes

Jika Anda pengguna harian Windows, dan merasa asing dengan istilah tersebut, Wajar. Karena istilah tersebut merupakan salah satu “yang baru” dari Microsoft. Apakah itu Winget? dan apakah fungsinya?

Jika Anda pengguna linux pasti sudah tidak asing dengan:

sudo apt-get install ...

atau

sudo apt install ....

Yep, package manager. Nampaknya Windows mulai bermain – main dengan package manager. Apakah itu package manager? Singkatnya package manager adalah utilitas yang mengotomatisasi proses instalasi, update, konfigurasi, atau menghapus paket perangkat lunak dari sebuah komputer ~ wikipedia ~

Jika Anda seorang developer tentu bukan hal yang baru lagi tentang package manager. Tapi di sinilah uniknya. Microsoft Windows, sebelumnya belum pernah memiliki package manager sendiri. Kebanyakan developer yang menggunakan sistem operasi Windows pasti memerlukan package manager pihak ketiga; seperti: Scoop, Chocolatey, Ninite, OneGet, RuckZuck, dan lain sebagainya.

Nah, di rilis Windows 10 Update seri Mei 2020 ini (atau versi 20.04), tampaknya Microsoft mengujicobakan sebuah package manager bikinannya. Namanya WINGET. Bagaimanakah tampilan winget ini?

Tampilan winget pada Windows PowerShell beserta daftar perintahnya.

Lalu, se powerful apakah winget ini? Untuk mengetahuinya, Saya mencoba menginstal aplikasi notepad++ dengan menggunakan winget ini. Pertama, Saya coba mencari package nya terlebih dahulu dengan menggunakan perintah:

winget search notepad
Pencarian Package “Notepad” dengan winget

Tidak sampai lima detik, winget sudah menampilkan hasil pencarian. Dan dari hasil pencarian diketahui bahwa ada satu package yang “cocok” dengan hasil pencarian, yakni notepad++. Oleh karena itu, Saya melanjutkannya dengan menginstall notepad. Untuk itu Saya menggunakan perintah berikut untuk menginstall notepad++.

winget install notepad++
proses instalasi Notepad++

Tidak sampai satu menit, proses instalasi selesai dan notepad++ sudah terpasang di Windows 10 Saya.

Notepad++ sudah terinstall di Windows 10

Namun, tiba ketika Saya ingin melakukan remove pada Notepad++ ini, tampaknya winget ini belum dibekali fitur tersebut. Bahkan, winget juga belum mampu menampilkan paket – paket aplikasi apa saja yang sudah terinstall.

Winget belum mampu menampilkan daftar paket aplikasi yang sudah terinstall

Setelah Saya kunjungi halaman github nya pun, masih banyak yang membahas ketidakmampuan widget untuk meremove aplikasi yang sudah diinstal. Ada juga yang berkomentar bahwa winget ini bukan package manager, namun hanya silent app installer. Namun, menurut Saya, ini langkah yang sangat baik untuk Microsoft dengan Windows 10 nya dalam memerangi aplikasi – aplikasi bajakan maupun aplikasi – aplikasi yang menyebarkan virus dan malware.

Demikianlah artikel Saya tentang winget ini, semoga bermanfaat. Apabila Anda memiliki pertanyaan, silakan tinggalkan di kolom komentar. Jika Anda ingin mencuplik artikel ini, silakan sertakan URL nya.

Terima Kasih… ^_^

ARTIKEL TERKAIT:

REFERENSI

Exit mobile version